Khutbah Jum’at – 20070525

Memilih seorang pemimpin yg hendak dijadikan kepala baik dalam sebuah struktur resmi, seperti sebuah departemen atau lembaga, ataupun tidak resmi seperti kepala organisasi masyarakat bisa ditinjau dari sikap calon tersebut dalam berhubungan dengan manusia.

Seorang pemimpin yg baik, haruslah mempunyai kecakapan/kemampuan/kapasitas memimpin yg layak. Sayangnya, di Indonesia, seringkali seorang calon pemimpin hanya berbekal ambisi, popularitas, keturunan, dan harta saja untuk maju dan dipilih menjadi pemimpin. Sangatlah jarang, seorang calon pemimpin, yg maju, mempunyai kapabilitas kepemimpinan yg dibutuhkan. Akibatnya ketika dia menjabat, masalah2 yg timbul (di masyarakat) seringkali tidak bisa diselesaikan dengan baik. Alih2 mengundurkan diri sebagai bentuk tanggung jawab, si pemimpin malah cenderung bermuka badak, dan tidak tahu malu. Naudzubillah…

Padahal, menjadi seorang pemimpin itu berarti dia siap memikul tanggung jawab yg sangat besar, tidak hanya di mata manusia namun juga di hadapan ALLOH SWT. Kepercayaan yg dipikul/diberikan oleh masyarakat sangatlah besar, karena masyarakat akan menaruh harapan terhadap pemimpin yg telah dipilih untuk menyelesaikan masalah2 yg terjadi. Sayangnya, banyak pemimpin yg tidak bisa memenuhi kepercayaan ini…karena dipercaya itu (sebenarnya) sulit.

Walhasil, jabatan yg seharusnya menjadi amanah, malah dijadikan sebagai sarana kenikmatan pribadi. Akan tetapi, herannya, banyak orang yg berebut jabatan, sehingga mereka malah menyalahgunakannya.

Islam sendiri sudah memberikan panduan, bagaimana kriteria pemimpin yg baik, entah itu di hadapan manusia maupun di hadapan ALLOH SWT. Kriteria pemimpin yg baik telah tergambar dan dipraktikkan oleh Rasululloh SAW. Beliau telah terbukti menjadi seorang pemimpin yg sukses dunia dan (insya ALLOH) akhirat.

Dengan demikian, jika kita hendak memilih pemimpin, hendaklah yg memiliki sifat2 Rasululloh SAW, yakni Shiddiq, Amanah, Fathonah, dan Tabligh. Insya ALLOH pemimpin tersebut akan sukses dunia dan akhirat juga.

*semoga artikel ini berguna dan bisa menjadi panduan dalam memilih pemimpin, tidak saja di Indonesia, namun juga di tempat2 lain…*

One thought on “Khutbah Jum’at – 20070525

Leave a comment