Khutbah Jum’at – 20071005

Dalam satu riwayat, Nabi Adam as menyatakan kekagumannya terhadap umat Nabi Muhammad SAW. Beliau mengatakan:
1. Saat aku bermaksiat, pakaian yg melekat pada diriku terbuka dan auratku terlihat. Umat Nabi Muhammad SAW yg bermaksiat, pakaian masih melekat dan auratnya masih tertutup.
2. Saat aku hendak bertobat, aku harus melakukannya di Jabal Rahmah. Sementara umat Nabi Muhammad SAW bisa bertaubat (nasuha) di mana saja.

Tangan yg digunakan untuk mencari nafkah bagi keluarga, akan terhindar dari api neraka. Namun, tentu saja nafkah yg dicari adalah nafkah yg halal, bukan hasil perbuatan maksiat seperti mencuri, merampok, dsb.

Sholawat dilakukan oleh ALLOH SWT, malaikat, dan manusia kepada Nabi Muhammad SAW. Hal yg mesti diperhatikan:
– Sholawat yg dilakukan ALLOH SWT = memberikan dan mencurahkan rahmat-Nya pada Rasululloh SAW
– Sholawat yg dilakukan malaikat = berdoa semoga Rasululloh SAW diampuni dosa2nya
– Sholawat yg dilakukan manusia/umatnya = mohon kepada ALLOH SWT agar menetapkan dan senantiasa mencurahkan rahmat-Nya pada Rasululloh SAW

Nabi dan Rasul ALLOH SWT mempunyai posisi yg dekat kepada ALLOH SWT, sehingga (hampir) tidak ada permintaan yg tidak ditolak. Beberapa permintaan Nabi dan Rasul-Nya yg ditolak ALLOH SWT adalah:
– permintaan Rasululloh SAW agar paman2nya (Abu Jahal, Abu Lahab) masuk Islam.
– permintaan Nabi Nuh as agar anaknya (Kan’an) diselamatkan dari bencana banjir.
– permintaan Nabi Luth as agar istri dan anaknya menghentikan perbuatan yg dilarang (homoseksual dan lesbian).
– permintaan Nabi Ibrahim as agar ayahnya masuk Islam.
Penolakan yg dilakukan ALLOH SWT karena masalah hidayah adalah hak-Nya. Hanya ALLOH SWT yg berhak menentukan siapa2 yg diberi hidayah.

Hidayah terbagi menjadi:
– Al Qur’an sebagai petunjuk. Perhatikan Al Baqarah(2):2,“Kitab (Al Qur’an) ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang bertakwa,”
– Ilmu pengetahuan, berupa hukum2 Islam, hukum wajib dan sunnah, halal&haram, dst. Orang yg mempraktikkan ilmu pengetahuan (hidayah) ini disebut orang yg mendapat taufik. Akan tetapi, kenyataannya banyak sekali orang yg mendapat hidayah (pengetahuan) namun tidak mempraktikannya.

One thought on “Khutbah Jum’at – 20071005

Leave a comment